Tuntaskan Yudisium Periode Kedua, Rektor Universitas Muhammadiyah Kalianda Bangga Lepas Alumni Pertama

Veridial
20 July 2025 09:57 WIB

Sender.co.id – Universitas Muhammadiyah (UM) Kalianda menuntaskan yudisium periode kedua program studi Manajemen dan Ilmu Hukum tahun akademik 2024/2025 di Kampus UMKAL, Sabtu (19/7/2025).

Yudisium kali ini tak kalah khidmat, sebab peserta yudisium bakal termaktub dalam Sejarah UMKAL sebagai alumni pertama. Bahkan rektor UMKAL Susilawati M.I.P, M.M mengaku Bahagia melihat alumni pertama dari eks dua sekolah tinggi yang kini bertransformasi menjadi universitas.

“Momen yang sangat membahagiakan  juga  karena saudara-saudara yang diyudisium periode II ini merupakan alumni pertama setelah menjadi Universitas Muhammadiyah Kalianda bersama teman-temannya yang telah diyudisium periode I kemarin, dengan demikian  saudara menjadi alumni dari Universitas Muhammadiyah Kalianda,” kata  Susilawati dalam mukaddimahnya.

Rektor UMKAL ini menekankan bahwa yudisium merupakan sebuah tonggak penting dalam perjalan akademik sebagai mahasiswa, momentum yang istimewa. Sebuah titik penting  karena hari ini merupakan sebuah proses akademik yang berkenaan dengan penetapan nilai dan kelulusan mahasiswa dari seluruh proses akademik.

Karenanya, sebagaimana biasa kelulusan mahasiswa  ditandai dengan pemberian gelar yang telah dilakukan  terhadap  mahasiswa sejumlah masing- masing prodi yang layak dan   memenuhi persyaratan akademik dalam penyelesaian program sarjana.

“ Sekaligus menandai berakhirnya proses pembelajaran formal saudara di universitas ini, menjadi awal dari perjalanan panjang di dunia nyata, di mana saudara akan dihadapkan pada tantangan baru—baik dalam karier, pengabdian masyarakat, maupun pengembangan pribadi,” ujarnya.

Atas nama pimpinan UMKAL, Susilawati mengucap selamat kepada seluruh peserta yudisium. Dia berpesan kalaau capaian ini bukan hanya semata  hasil dari kerja keras pribadi, tetapi juga buah dari doa orang tua, bimbingan dosen, dan dukungan lingkungan.

“Untuk itu, izinkan saya mengajak kita semua sejenak merenung dan bersyukur atas semua proses yang telah dilalui. Yudisium bukanlah garis akhir, melainkan titik tolak. ini adalah gerbang untuk membuktikan bahwa ilmu yang saudara peroleh memiliki makna dan manfaat. gelar akademik bukan sekadar simbol intelektual, tetapi juga amanah moral untuk menghadirkan kebaikan bagi masyarakat, bangsa, dan umat manusia,” ucap Rektor Pertama UMKAL itu.

Orang nomor satu di UMKAL itu juga menitipkan tiga pesan penting kepada peserta yudisium; pertama yakni menjaga integritas dan karakter. di era yang penuh disrupsi ini, kejujuran dan etika adalah modal yang paling langka namun paling berharga. oleh sebab itu jadilah insan-insan intlektual yang berakhlaqul karimah.

Kedua; teruslah belajar. dunia terus berubah. gelar hari ini tidak menjamin keberhasilan besok, kecuali jika dibarengi dengan semangat pembelajaran sepanjang hayat.

Ketiga;berikan manfaat bagi sesama. jadilah lulusan yang tidak hanya mencari sukses pribadi, tetapi juga berkontribusi nyata untuk kemajuan lingkungan, masyarakat, dan negara.

Oleh sebab itu civitas akademika Universitas  muhammadiyah kalianda  mengaku bangga telah menjadi bagian dari perjalanan para mahasiswanya. UMKAL percaya, di luar sana alumni UMKAL akan menjadi duta yang mengharumkan nama almamater. UMKAL juga yakin, mereka adalah generasi harapan bangsa yang akan membawa perubahan positif di berbagai bidang. (*)


Komentar